Dalam .Net kalau bekerja dengan database biasanya menggunakan ADO.Net sebagai perantaranya.
Dan di dalamnya banyak hal yang menyederhanakan tugas ini.
Seperti membuat CRUD (Create-Read-Update-Delete) sebuah table dengan sedikit kode.


DataAdapter

Fitur yang di maksud adalah DataAdapter Class.
Kebanyakkan ini di pakai untuk disconnect data -- baca untuk Read/Retrive.
Tapi sebenarnya masih banyak fungsi di sini yang bisa akan membuat berkerja dengan database lebih mudah.


SqlDataAdapter

Dalam tulisan ini kita akan menggunakan SqlDataAdapter Class, yang berarti kita bekerja dengan database Microsoft SQL Server.
Tapi pada prinsip-nya bisa juga di terapkan pada database lainnya apabila provider ADO.Net ada.

Untuk membuat SqlDataAdapter bekerja sebagai Create-Update-Delete.
Kita akan memerlukan SqlCommandBuilder Class.
Cara sederhana sekali, seperti yang terlihat di fungsi SaveSimpleData.

Dengan di buat seperti itu, SqlDataAdapter akan memiliki query untuk Create-Update-Delete oleh SqlCommandBuilder.
Tentu saja ada juga kemampuan untuk membaca data-nya dan melakukan esekusi sesuai dengen kebutuhan.

VB.Net
Class Repo - VB.Net
C#
Class Repo - C#


DataTableExtensions

Agar kita bisa melihat apa yang terjadi pada data yang ada di DataTable.
Maka kita membuat extension-method di bawah untuk tujuan itu.

Kebetulan demo ini di buat pakai visual-studio-2015.
Maka ada beberapa fitur yang kita gunakan, tapi tidak signifikan atas tujuan kode tersebut.
Jadi fitur Null-conditional Operators dan Interpolated Strings yang di gunakan cukup mudah apabila akan di terjemahkan pada versi sebelumnya.

VB.Net
Class DataTableExtensions - VB.Net
C#
Class DataTableExtensions - C#


CRUD Grid

Tujuan demo ini adalah membuat CRUD dengan cepat.
Dan untuk itu dapat di capai dengan model tabular seperti excel.


Form

Jadi yang kita perlukan hanya DataGridView dan sebuah tombol untuk menyelaraskan perubahan itu ke database.
Tentu DataGridView-nya di buat seperti di bawah.

Form
Form in Design


Ketika di jalankan, kita akan bisa menambah (Create) - membaca dari database (Read) - melakukan perubahan data (Update) dan menghapus-nya (Delete).
Dan ini bekerja sebagai disconnect database, maksud-nya kita melakukan Create-Update-Delete di user setelah itu baru di proses ke database lewat tombol Sync.
Sederhana bukan?

Form
Form in Action


FormDataAdapterSimpleGrid

Kode untuk Form-nya juga sederhana sekali.
Hanya ada dua event yang di gunakan.

Pada event ButtonSync.Click, kita mengirimkan data yang ada di DataGridView ke database lewat fungsi SaveSimpleData.
Untuk validasi bisa di lakukan sebelum memanggil fungsi ini.

Sedangkan event DataGridView.RowValidated di gunakan untuk menampilkan pesan mengenai apa yang terjadi terhadap data yang ada.
Di sini juga bisa jadi kesempatan melakukan validasi datanya.

VB.Net
Class FormDataAdapterSimpleGrid - VB.Net
C#
Class FormDataAdapterSimpleGrid - C#


Penutup

Seperti yang kita lihat, bekerja dengan database mudah sekali dengan DataAdapter Class.
Apalagi dengan model UI seperti yang kita buat ini.
Masih banyak yang masih bisa di eksplorasi dari ADO.Net ini.


Referensi


History


Map



.net c# vb.net ado.net winform sql-server datagridview